Senin, 22 April 2013

Coreporate identity

Pengertian Corporate Identity
Berhubung sekarang2ini lagi buat Tugas akhir,jadi ane mau bahas sedikit tentang "coreporate identity" itu judul yang ane ambil coy di Tugas akhir ane.
Corporate Identity (CI) adalah "persona" dari suatu korporasi yang disesuaikan dengan pencapaian terhadap sasaran bisnis secara obyektif, pada umumnya seringkali dimanifestasikan melalui branding atau digunakan sebagai merek dagang.
Corporate identity dihadirkan ketika suatu perusahaan/organisasi atau kelompok kepemilikan suatu perusahaan/organisasi berusaha secara bersama membangun filosofi perusahaan/organisasi tersebut.
Secara riil  Corporate identity dapat diwujudkan berupa kultur organisasi/perusahaan atau kepribadian dari organisasi/perusahaan tersebut. Pada intinya, bertujuan agar masyarakat mengetahui, mengenal, merasakan dan memahami filosofi-filosofi perusahaan/organisasi tersebut. (Balmer, 1995).
Secara riil  Corporate identity dapat diwujudkan berupa kultur organisasi/perusahaan atau kepribadian dari organisasi/perusahaan tersebut. Pada intinya, bertujuan agar masyarakat mengetahui, mengenal, merasakan dan memahami filosofi-filosofi perusahaan/organisasi tersebut. (Balmer, 1995).
Corporate Identity terdiri dari tiga bagian yang digunakan dalam bermacam cakupan:
  • Corporate Visual (logo, uniform dsb)
  • Corporate Communication (iklan, public relations, informasi dsb)
  • Corporate Behavior (nilai-nilai internal, norma-norma dsb)
Fungsi Corporate Identity
 Fungsi dari corporate identity ini adalah untuk membuat sebuah perusahaan tampil sebaik mungkin. Sama halnya jika sebuah perusahaan mendandani dan meminta para karyawannya tampil sebaik mungkin secara fisik. Kesan pertama yang diciptakan oleh sebuah perusahaan (atau seseorang) merupakan kesan yang tidak bisa dilupakan selamanya. Jika kesan pertama buruk maka seterusnya masyarakat akan memberi cap yang buruk pula selamanya, meskipun perusahaan tersebut berkualitas sekalipun
Apa yang Bisa Dilakukan oleh Corporate Identity?
            Barangkali kita bisa berpikir bahwa dengan mengganti corporate identity maka efek yang dihasilkan bisa secepat kita mendandani seseorang. Katakanlah kita ambil seorang gelandangan, kemudian kita suruh dia mandi, mengirimnya ke salon untuk perawatan rambut dan tubuh, memakai parfum, diberikan pakaian yang bagus dan kemudian kita berharap penampilannya seperti seorang top executive.
            Namun apakah semudah dan secepat itu corporate identity mengubah citra perusahaan? Tentu tidak! Mengubah secara visual tidak serta merta mengubah kenyataan tampilan kinerja perusahaan yang buruk. Tidak mungkin kita mengubahnya dalam sekejap. Semua harus melalui sebuah program lengkap dan terintegrasi. Untuk menjadi perusahaan yang sukses maka sebuah perusahaan harus tampil seperti perusahaan yang sukses. Namun begitu perusahaan yang berkualitas tetapi berpenampilan seperti perusahaan yang tidak berkualitas maka sama saja berada pada sebuah situasi yang sulit di pasar.
Siapa Sasaran Corporate Indentity?
            Umumnya orang mengira bahwa sasaran program corporate identity ini hanyalah konsumen dan calon konsumen saja. Sebenarnya ada beberapa sasaran yang bisa dituju oleh program corporate identity ini:
  1. konsumen dan calon konsumen
  2. karyawan perusahaan tersebut
  3. calon karyawan maupun pensiunan perusahaan tersebut
  4. pemerintah
  5. mitra perusahaan, supplier dan pemegang saham
  6. masyarakat umum
  7. pesaing
Corporate Identity: yang Bisa Dilakukan dan Tidak Bisa Dilakukan
            Sebuah program corporate identity walaupun dibuat sebaik dan sesukses mungkin tidak akan membuat perusahaan yang buruk menjadi baik secara tiba-tiba. Atau membuat konsumen datang berbondong-bondong untuk membeli produk perusahaan hanya karena corporate identity-nya berubah. Namun begitu corporate identity dapat melakukan beberapa hal:
  1. Mengurangi biaya program komunikasi dengan standarisasi visual.
  2. Membuat calon konsumen berpikir bahwa sebuah perusahaan adalah perusahaan yang modern, berorientasi teknologi tinggi, terpercaya atau apapun citra yang diinginkan. Tentu saja disesuaikan dengan kemampuan realitas yang ada.
  3. Membantu menarik calon karyawan yang potensial untuk melamar di perusahaan tersebut.
  4. Membantu memberikan pengaruh kepada pemerintah atau pihak ketiga lainnya (bank, investor dan lain-lain).
  5. Membantu memenangkan persaingan.
  6. Meningkatkan citra perusahaan secara internal
Corporate identity dapat membantu perusahaan meningkatkan beberapa hal seperti di atas. Namun corporate identity tidak dapat membuat sebuah perusahaan yang terpuruk menjadi perusahaan yang sukses secara tiba-tiba.
Sumber : http:// gogorb angsa.wordpress2.com
Gambar Corporate Identity

  
Kami adalah Tata Warna
Sejak 2008 Kami dipercaya oleh beragam Perusahaan di Indonesia. Spesialisasi Tata Warna adalah layanan konsep dan desain : Website | Company Profile | Corporate Identity | Desain Grafis | Animasi | Video | Multimedia | dan kebutuhan desain lainnya.
Semoga bermanfaat yahh
sumber : http://cd-template-flash23.blogspot.com/2011/11/seberapa-pentingnya-peran-corporate.html


Label : Corporate Identity, Design Corporate Identity, Inspirasi Corporate Identity

0 komentar:

Posting Komentar